Recovery CWM memang memiliki kelebihan dari pada bawaan dari Lenovo A670T. Maka dari itu perlu di pasang secara manual. Fitur yang diberikan juga lebih banyak di banding dari recovery bawaan Lenovo A670T. Fungsi utamanya adalah agar bisa memasang atau meng install custom rom pada Lenovo A670T.
Oke mari kita simak tutorial Cara Pasang CWM Recovery Lenovo A670T dibawah ini:
Bahan yang dibutuhkan
- CWM Recovery For Lenovo A670T Google Drive
- Flastool
- Driver Lenovo
- Driver MTK
- Baterai di atas 70%
- Selalu backup data untuk berjaga-jaga.
BACA JUGA:
Cara Pasang CWM Recovery Lenovo A670T
- Download bahan di atas lalu ekstrak di tempat yang mudah di cari.
- Install driver dan pastikan android sudah terinstall dengan benar.
- Jalankan aplikasi flashtool, lalu klik pada tombol “Scatter-loading” dan arahkan ke folder CWM yang sudah di ekstrak tadi.
- Setelah itu pilih file “MT6589_Android_scatter_emmc.txt” yang terdapat di dalam folder.
- Pastikan file name di cek hanya pada “Recovery” kemudian klik pada tombol “Download“.
- Sekarang matikan android Lenovo A670T.
- Sekarang lepaskan baterai, tekan tombol “Volume ATAS” lalu hubungkan ke PC.
- Tunggu sampai proses flashing CWM berjalan baru tombol di lepas.
- Tunggu sampai proses selesai hanya beberapa detik saja.
- Selesai akan di tandai dengan pesan centang warna hijau.
- Jika sudah muncul pesan tersebut lepaskan kabel data, pasang kembali baterai.
- Untuk cek sudah terpasang CWM atau belum, gunakan cara:
Pada kondisi mati, nyalakan lagi dengan cara tekan dan tahan “Volume Atas + Power” tunggu sampai masuk ke CWM recovery. - Proses booting akan sedikit lebih lama, jadi tunggu saja sampai masuk ke menu awal.
Ingat ya, selalu backup data sebelum eksekusi. Sebenarnya ada cara lebih cepat dan aman jika android sudah di rooting, yaitu lewat aplikasi flashify atau mobile uncle.
Sekian untuk tutorial Cara Pasang CWM Recovery Lenovo A670T via Flashtool diatas. Semoga bisa membantu dan bermanfaat.