Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin

Posted on
Flash ini merupakan cara atau metode yang digunakan untuk mengatasi berbagai android yang error. Jika saja Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 milikmu mengalami bootloop atau hank bisa coba cara ini untuk solusinya.
Pengalaman pakai android Samsung adalah gejala lemot setelah melakukan update system melalui OTA, ini sangat saya rasakan ketika ingin menggunakan multitasking seperti memutar mp3 sambil bermain game (COC). Usul punya usul waktu itu sempat dilakukan update system namun terputus karena stuck. Jadi waktu itu ketika lagi update tiba-tiba terhenti tanpa ada notif error.
Hari demi hari android semakin lemot tak karuan, bahkan untuk kembali kemenu utama saja lama sekali. Setelah diselidiki ternyata memang terjadi stuck / crash setelah update, langsung saja saya cari tutorial untuk melakukan flashing pada android Samsung.
Untuk flashing android merk Samsung ini kita hanya menggunakan aplikasi pihak ketiga yang memang disediakan untuk flash android Samsung. Cara ini bisa juga digunakan untuk Samsung yang mengalami bootloop, softbrick, lupa pola / password, dan lain sebagainya. Oke langsung kita mulai saja untuk Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin.
Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin
MOHON BACA SAMPAI SELESAI SEBELUM EKSEKUSI, SAYA TIDAK BERTANGGUNG JAWAB ATAS KESALAHAN YANG AKAN TERJADI PADA HH KAMU
BACA NOTE DI BAWAH TUTORIAL ( JIKA ADA )
BACKUP LAH DATA YANG DIRASA PENTING
DO WITH YOUR OWN RISK
Bahan yang harus disiapkan

Harus login, gunakan id dan pass ini
username: jepitkertas
password: penjepitkertas
Mohon untuk tidak mengganti password

BACA JUGA:

Proses Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190

  • Ekstrak driver dan install, pastikan S3 Mini kamu terdeteksi oleh komputer.
  • Ektrak juga OdinV3 kemudian jalankan dan ekstrak juga untuk firmwarenya.
  • Sekarang matikan S3 Mini kamu dan tunggu 6-7 detik agar benar-banar mati.
  • Lalu masuk ke mode Download dengan cara menekan tombol kombinasi “Volume Bawah + Home + Power” sesuai urutan dan tekan “Volume Atas” untuk lanjut.
Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin
  • Sekarang kembali ke OdinV3 dan coba hubungkan S3 Mini ke komputer untuk memastikan telah terdeteksi oleh odin yang ditandai “Added!” pada log.
Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin
  • Setelah itu klik pada “AP” dan arahkan pada firmware yang tadi kamu ekstrak.
Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin
  • Jika sudah berikan tanda centang pada “Auto Reboot” dan juga “F. Reset Time“, hanya itu saja yang di centang, untuk yang lain biarkan saja.
Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin
  • Untuk eksekusi sekarang klik pada “Start” pada aplikasi untuk memulai flashing.
  • Proses flash selesai akan ditandai dengan “PASS!” pada aplikasi odin.
Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin
  • Samsung kamu akan reboot secara otomatis setelah selesai.
  • Untuk booting pertama kali akan sedikit lama jadi ditunggu saja.

NOTE:

  • Jika terlalu lama pada saat loading, hanya bertuliskan samsung maka gunakan metode hard reset caranya:

Matikan lagi Samsung kamu dan tunggu beberapa detik.
Sekarang hidupkan lagi dengan cara tekan “Volume Atas + Home + Power” tunggu sampai masuk recovery.
Sekarang arahkan pada Wipe Data/Factory dengan tombol “Volume Bawah” dan tekan “Home” untuk masuk ( akan menghapus semua data di memori internal )
Arahkan lagi pada pilihan “Yes” untuk menghapus semua data.
Terakhir pilih “Reboot“.

Nah Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 diatas cukup mudah dilakukan karena semua sudah tertera. Tinggal kamu sendiri yang memutuskan apakah memang perlu dilakukan flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 kamu.

One thought on “Cara Flash Samsung Galaxy S3 Mini GT-I8190 Dengan Odin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *